Soal Debat Bakal Capres di Kampus, Bawaslu: Silakan Saja asalkan...

Soal Debat Bakal Capres di Kampus, Bawaslu: Silakan Saja asalkan...

August 25, 2023 8:00:00 am, Produced By: Budi Wahyu

Bawaslu Debat Capres Kampanye

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menegaskan bahwa rencana kampus mengundang tokoh-tokoh yang digadang-gadang maju dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024 bukan pelanggaran dalam kampanye.

Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu RI, Puadi, mengatakan bahwa secara teknis hak itu tidak masalah.

“Kegiatan tersebut tidak bisa dimaknai kampanye, sebab belum masuk masa kampanye, lagi pula belum ada calon yang ditetapkan,” kata Puadi kepada wartawan, Kamis (24/8/2023).

Ia mengungkapkan, debat calon presiden (capres) memang masuk dalam kategori kampanye. Tetapi, debat capres yang dimaksud adalah forum debat antara tokoh-tokoh yang secara resmi sudah ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPU) RI sebagai capres.

Sebagai informasi, menurut jadwal tahapan yang ditetapkan KPU RI, pendaftaran bakal calon presiden baru dibuka pada 10 Oktober 2023.

Sementara itu, masa kampanye akan dimulai pada 28 November 2023.

Lantaran saat ini belum ada penetapan capres definitif dan dimulainya masa kampanye, maka Bawaslu mengingatkan agar tokoh yang digadang-gadang maju dalam Pilpres 2024 nanti tidak melakukan tindakan yang di dalamnya terdapat unsur kampanye.

Di samping itu, Bawaslu meminta agar pihak terlibat dalam debat di kampus untuk memperhatikan semangat dari Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 65/PUU-XXI/2023 yang memperbolehkan kampanye di kampus dengan sejumlah syarat.

“Perlu diingatkan dalam kegiatan tersebut tidak boleh ada atribut partai. Yang penting, jangan sampai ada atribut (stiker, bendera, seragam, banner, spanduk dll) yang memperlihatkan identitas partai politik peserta pemilu,” ujar Puadi.

Puadi juga mengingatkan bahwa tokoh yang digadang-gadang maju sebagai bakal capres tersebut belum dijamin bakal betulan menjadi capres definitif yang didaftarkan ke KPU RI nanti.

“Jadi, kalau saat ini ada pihak yang mau mengadakan debat dengan mengundang orang-orang yang digadang-gadang menjadi capres atau cawapres, silakan saja,” kata Puadi.

Sejauh ini, Universitas Indonesia (UI) menjadi kampus pertama yang mengonfirmasi bakal mengundang tokoh-tokoh yang telah dideklarasikan maju pada Pilpres 2024 oleh ragam kekuatan politik, yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan.

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI berencana mengundang ketiganya secara serentak dalam forum debat pada 14 September 2023. Sementara itu, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UI berencana mengundang ketiganya untuk mengisi “Kuliah Kebangsaan” yang akan diselenggarakan pada Agustus dan September 2023.